Kapolres Metro Tangerang Bubarkan Massa yang Ingin Kuasai Jalan Dahwa, Jatiuwung, Kota Tangerang

16 April 2023
Persoalan Jalan Dahwa di Kelurahan Manis Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang kian runcing pasca sejumlah massa yang mengatasnamakan ahli waris pemilik tanah Endang Miharja kembali memaksa ingin menguasai lahan yang mereka klaim. Sementara satpam perusahaan dan warga jalan tersebut berusaha menentang aksi mereka. Kapolres Metro Tangerang, Kombes Zain Dwi Nugroho terpaksa turun ke lapangan membubarkan massa yang berkumpul dari Jumat (14/4/2023 hingga Sabtu (15/4/2023) dinihari. “Saya harap kalian membubarkan diri, sebab saya dapat laporan dari siang kalian berkumpul di sini dan membuat warga resah. Saat ini sedang bulan suci Ramadhan, saya minta kalian membubarkan diri jangan membuat kegaduhan di sini,” ujar Kapolres Metro  Zain Dwi Nugroho kepada dua kelompok yang saling berhadapan. Kapolres menyatakan bahwa persoalan Jalan Dahwa sedang ditangani oleh pihak Polres Metro Tangerang dan Pengadilan Negeri Tangerang, maka kedua belah pihak diminta untuk menahan diri. “Saat ini kan perkara ini sedang ditangani Polres Metro Tangeran g dan perkara perdatanya sedang berlangsung di pengadilan, jadi saya harap kalian menghormati proses hukum yang sedang berlangsung, bukan membuat keonaran,” ujar Zain. #Kapolresmetrotangerang #jalandahwa #kotatangerang

Video Lainnya

\
X