SUGAWA.ID –Elektabilitas Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto mengalami kenaikan signifikan dalam periode Juni 2023. Berdasarkan hasil survei Indopol Survey and Consulting elektabilitas Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melonjak mengunguli lawan-lawannya.
Dalam simulasi survey tiga nama yang dilakukan Indopol, Prabowo memiliki elektabilitas 31,21 persen. Sementara di posisi dua ada Ganjar dengan elektabilitas 30,48 persen. Selanjut, Anies Baswedan memperoleh 26,53 persen.
Sementara untuk simulasi 13 nama, elektabilitas ketiganya bersaing ketat, yakni Prabowo 28,79 persen, Ganjar 27,5 persen dan Anies 23,87 persen.
"Situasi ini mengembalikan kejayaan Prabowo pada bulan November 2021," papar Direktur Eksekutif Indopol, Ratno Sulistiyanto, dalam rilisnya, Selasa (20/6/2023).
Survei yang sama juga dirilis Lembaga survei Indometer yang menyebut elektabilitas bakal calon presiden (bacapres) yang juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mencapai 26,7 persen.
Sementara elektabilitas bacapres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo sebesar 23,3 persen dan bacapres usungan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KKP) Anies Baswedan hanya sebesar 15,6 persen.
Baca Juga: Ironis, Pungli di Rutan KPK Capai Rp 4 Miliar, Begini Kata Dewas dan Menkopolhukam
"Elektabilitas Prabowo meninggalkan Ganjar dan Anies, disusul AHY dan Puan yang mengalami kenaikan," ujar Direktur Eksekutif Indometer Leonard S.B. dalam keterangan, Selasa (21/6/2023).
Dikatakan, manuver politik PDI Perjuangan menunjukkan mereka sangat memperhitungkan Prabowo sebagai ancaman serius. Elektabilitas Prabowo mendorong PDI Perjuangan gencar menggalang koalisi dengan partai-partai, di antaranya PPP, Hanura dan Perindo.
PDIP bahkan mulai mendekati Demokrat yang notabene adalah oposisi dan "musuh bebuyutan" mereka. Padahal, Demokrat bergabung dalam Koalisi Perubahan (KKP) bersama PKS dan Partai NasDem.
Baca Juga: Soal Tradisi Seremonial Wisuda TK sampai SMA, DPRD Tegur Dinas Pendidikan Kota Bogor. Ini Alasannya
Sementara anggota Tim 8 perwakilan Partai NasDem Sugeng Suparwoto mengungkapkan Anies Baswedan sudah mengantongi nama bakal calon wakil presiden (bacawapres)nya di Pilpres 2024.
Artikel Terkait
Survei Indikator : Erick Thohir akan Beri Kontribusi pada Kemenangan Prabowo atau Ganjar di Pilpres 2024
Ganjar Pranowo Unggul dari Prabowo dan Anies Baswedan di Sejumlah Survei, Ini Analisisnya
Jika Pilpres 2024 Tampilkan Head to Head Ganjar dan Prabowo, Berikut Adalah Hasil Surveynya
Ini 5 Kontroversi Andi Arief, dari Digrebek karena Narkoba sampai Sebut Prabowo Jendral Kardus
PAN Belum Tentukan Pilih Ganjar atau Prabowo Sebagai Capres, Tapi Solid Dukung Erick Thohir Jadi Cawapres
Anies Baswedan Makin Tak Disukai, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto Tetap Bersinar, Ini Menurut SMRC