sugawa.id - Pertandingan Liga premier Inggris Antara Liverpool vs Manchester United, Minggu malam (5/3) yang terbilang big match ini berhasil dimenangkan Liverpool 7-0 mengalahkam tamunya Manchester United.
Pasukan Erik Ten Hag dipaksa pulang dengan tangan hampa tanpa poin. Bagi fans Manchester United (MU) di seluruh dunia, hal ini adalah pukulan telak,
Berbagai ekspresi fans pun dilimpahkan di media sosial. Seperti yang terlihat di akun Instagram milik Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo.
Ganjar yang menjadi fans berat Manchester United itu, menampilkan di videonya yang berdurasi kurang dari 10 detik. Tampak dirinya yang sedang berolahraga berjalan santai.tiba-tiba seorang perekam video tersebut menanyakan kepadanya.Baca Juga: Di Hari Pers, Ganjar AnjurkanJurnalis Bersinergi dengan Pegiat Medsos
"Pak Gub (maksudnya Pak Gubernur). MU kalah 7-0 lho pak," sontak dengan wajah kesal dan ekspresi menahan marah dia perlihatkan,.
Namun setelahnya, Gubernur yang tampak kerap bertemu langsung dengan rakyat itu memalingkan badan sambil meneruskan langkah kakinya.
Ganjar tersenyum sembari tertawa kecil. Lalu muncullah kepsyen di layar video itu, "sabar, sabar, sabar. Udah lewat gang sempit kaya gini, masih aja ada yang nanya. Pengen tak heeeeeeeehhh," ujarnya.Baca Juga: Jajal KRL Jogja-Solo, Ganjar Diledek Jokowi
Terkesan lucu,kocak dan apa adanya. Sontak tanggapan beragam dari netizen langsung memenuhi kolom komentar di video story yang berdurasi pendek itu Antara lain akun @dharmasoerja menulis: Just 3 poin pak,slow wae..butuh rehat hehe..
Akun @tyasomoadhinugroho beda lagi: "Pindah jadi fans barca aja Pak. Cuman kalah 8-2 lumayanlah masih bisa ngegolin 2 biji."
Ada juga akun @frengkyjcpasarribu: " 4 sehat 5 sempurna 6 maret 7 kosong,tetap semangat pak."
Yang juga kocak adalah ajakan sama rasa dari akun @nugros: " ayo pak kita nangis bareng hihihi"
Disela kesibukannya sebagai Gubernur Jawa Tengah, sosok Ganjar Pranowo memang terlihat sering mencermati jalannya pertandingan Manchester United di televisi atau pun media sosial.Baca Juga: Wagub DIY Harapkan Kadin di Daerahnya Memperkuat Ekonomi Indonesia
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo memang fans berat MU! (Amos Aria Putra)