Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Ety Suryahati (baju hijau). (foto: twitter)
Sugawa.id - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok terus melakukan pembangunan taman di tiap kelurahan.
"Tahun ini ada enam taman tambahan yang dibangun dan direncanakan rampung sebelum akhir Desember," kata Kepala DLHK Kota Depok Ety Suryahari, Selasa (26/10/2021).
Ety mengatakan, enam taman yang dibangun oleh pihaknya berada di Kelurahan Sawangan Baru, Pondok Cina, Tugu, Cisalak, Cimpaeun dan Pasir Gunung Selatan. "Dari jumlah itu, tiga yang sudah berjalan dibangun. Sedangkan tiga lagu masih proses lelang. Targetnya tahun ini rampung," imbuhnya.
Terkait biaya untuk pembangunan setiap taman, masih kata Ety, sebesar Rp 700 juta dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kota Depok. "Yang jelas taman kelurahan, minimal luasan lahan di atas 500 meter. Fasilitas di dalamnya, mengikuti luasan tersebut," ujarnya.
Ety menambahkan, pembangunan ini dilakukan untuk melengkapi target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). Adapun taman yang sudah dibangun DLHK pada 2017 sebanyak 21 taman, 2018 sembilan taman, 2019 12 taman, 2020 enam taman. "Jadi sampai 2020, taman yang sudah dibanyak 48 taman," pungkasnya. (ter)