• Selasa, 26 September 2023

APBD Perubahan Kota Depok Segera Cair

- Jumat, 6 November 2020 | 21:05 WIB

Kantor Wali Kota Depok (Media Indonesia)

Sugawa.id - Dalam waktu dekat, anggaran pendapatan belanja daerah perubahan (APBD-P) Kota Depok 2020 segera cair. Pencairan itu menyusul sudah selesai dievaluasi oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Kepala Badan Keuangan Daerah dan Aset (BKD-A) Kota Depok Nina Suzana mengatakan, bahwa pencairan APBD-P Kota Depok 2020 akan dilakukan dalam beberapa hari ke depan lantaran sudah selesai dievaluasi Kemendagri. Bahkan, dirinya menyampaikan kalau APBD-P 2020 telah disahkan dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kota Depok beberapa waktu lalu.

"Selanjutnya dikirimkan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Kemendagri untuk dievaluasi dan disetujui," ucap Nina, Jumat (6/11/2020).

Nina mengungkapkan, pencairan APBD-P 2020 tidak akan ditunda karena sudah terlambat dan dinanti-nantikan oleh organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Depok. Sebab, APBD-P 2020 seharusnya sudah dicairkan bulan lalu. Namun karena pandemi Covid-19, pencairannya menjadi tertunda. "Semoga tak lama lagi (evaluasi Kemendagri) tuntas, selanjutnya anggaran dicairkan untuk jalannya pembangunan," katanya.

Nina menuturkan, porsi APBD-P Kota Depok 2020 mencapai Rp3,6 triliun. Jumlah itu lebih sedikit ketimbang APBD murni sebesar Rp3,7 triliun. "Pengurangan ini bersumber dari dana alokasi khusus (DAK), pendapatan asli daerah (PAD) dan lainnya," imbuhnya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok Dadan Rustandi mengaku lamanya turun pencairan APBD-P 2020 berdampak terhadap kegiatan pembangunan infrastruktur karena singkatnya waktu. "Sekarang sudah masuk November dan mau akhir tahun. Kapan akan dimulainya pembangunan," katanya. (ter)

Editor: Administrator

Terkini

Pelaku KDRT di Cinere Disidangkan, Ini Dakwaan JPU

Rabu, 13 September 2023 | 22:53 WIB
X