BPN Kota Tangerang Targetkan Penyelesaian 10.000 Sertifikat Sebelum 2023

- Senin, 10 Agustus 2020 | 12:00 WIB

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah menyerahkan sertifikat secara simbolis kepada warga. (Humas Pemkot Tangerang)

 


Sugawa.id - Kepala BPN Kota Tangerang Sri Pranoto menuturkan masih terdapat 10.000 bidang tanah di Kota Tangerang yang belum bersertifikat dan ditargetkan akan selesai di tahun 2023.
"Kami telah menyelesaikan 500 sertifikat yang belum diselesaikan sejak lama, target kami tahun 2023 semua data pertanahan di wilayah Kota Tangerang sudah terdaftar," ujar Sri Pranoto akhir pekan lalu.


Dia menjelaskan di atara 500 sertifikat itu, BPN Kota Tangerang juga menyerahkan delapan sertifikat aset Pemkot Tangerang. "Tahun ini akan kita bereskan 500 bidang aset mulai dari bangunan gedung SD, SMP hingga Puskesmas begitu juga dengan jalan-jalan yang saat ini sudah dalam tahap pengukuran," tukasnya.


Program yang dilakukan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Tangerang program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). 


Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyatakan Pemkot Tangerang mengapresiasi dan berterima kasih kepada BPN atas pelayanan administrasi berupa sertifikat tanah kepada masyarakat di Kota Tangerang.


"Karena diberikannya sertifikat ini adalah bentuk pelayanan negara terhadap kebutuhan administrasi masyarakat terkait pertanahan, maka jangan digadaikan untuk kepentingan yang tidak produktif," jelasnya. (wib)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X