SUGAWA.ID- Manchester City menghadapi Yokohama F. Marinos pada laga ujicoba di Japan National Stadium, Tokyo, Minggu (23 Juli 2023) malam dan berhasil memenangkan laga lewat hujan gol. Laga uji coba tersebut diwarnai delapan gol dari keseluruhan pertandingan tersebut, Erling Haaland berhasil cetak dua gol.
Sebenarnya Yokohama sebagai tuan rumah sempat menyulitkan Manchester City karena berhasil mencetak gol pembuka lewat sepakan penyerangnya, Anderson Lopes yang berhasil menusuk masuk dari sisi kanan. Namun, percobaan tembakan pertamanya dapat ditepis Stefan Ortega. Bola rebound dimanfaatkan dengan baik oleh Lopes dan kali ini usahanya berhasil skor berubah menjadi 1-0.
Saat pertandingan memasuki setengah jam lebih terlihat Yokohama mulai menurunkan tempo permainan. Namun hal mengejutkan terjadi tepatnya di menit ke-37. Serangan balik cepat Yokohama membuat Ken Matsubara terbebas di sisi kanan pertahanan Manchester City. Ia melepas sepakan mendatar yang memperdayai Ortega dan skor berubah jadi 2-0.
Baca Juga: Puluhan Orang Tewas Akibat Banjir Bandang di Afghanistan dan Pakistan, Ini Wilayah yang Terdampak
Seolah tak ingin tertinggal terlalu jauh, Haaland Cs berhasil mencetak gol penyama kedudukan. Tepatnya pada saat sebelum turun minum Manchester City berhasil membalas ketertinggalannya. Skuad Pep Guardiola berhasil mencetak dua gol hanya dalam waktu tiga menit. Pemain serba bisa, John Stone berhasil cetak gol lewat tembakan terukur dari dalam kotak penalti pada menit ke-40.
Berselang tiga menit kemudian, pada menit ke-43, Manchester City akhirnya dapat menyamakan kedudukan. Memanfaatkan blunder kiper Yokohoma, Jun Ichimori dalam memberi passing. Penyerang Argentina, Julian Alvarez dengan mudah menceploskan bola ke gawang Yokohama. Skor 2-2 menutup babak pertama.
Selepas turun minum, kini giliran Manchester City berbalik memimpin lewat tembakan pemuda Norwegia, Erling Haaland pada menit ke-53. Lalu pasukan Pep Guardiola berhasil menjauhkan selisih gol, kali ini datang dari sepakan pemain asal Spanyol, Rodri di menit ke-72.
Baca Juga: Mengenal Justyn Vicky Binaragawan Berprestasi yang Meninggal Tertimpa Barbel 210 Kg, Ini Profilnya
Yokohama sempat mencetak gol ketiganya lewat Kenta Inoue di menit ke-86. Namun, City lagi-lagi berhasil memperbesar keunggulan berkat aksi Haaland yang berhasil mencetak gol keduanya di laga ini pada menit-menit akhir. Haaland yang menerima umpan terukur dari Joao Cancelo yang dilanjutkan oleh Haaland untuk menggetarkan jala sang tuan rumah Yokohama. Skor akhir 5-3 membuat Manchester City berhasil menjadi pemenang.
Setelah laga ini, skuad Pep Guardiola akan melakoni laga pra-musim keduanya menjamu tim Bundes liga Bayern Munchen, di stadion Japan National Stadium, Tokyo pada hari Rabu,26 Juli 2023. Lalu berselang empat hari, Manchester City akan terbang ke Seoul Korea Selatan, di sana Manchester City akan melakoni laga kontra Atletico Madrid di Seoul World Cup Stadium, Mapo, Korea Selatan, pada hari Minggu, 30 Juli 2023 pukul 18.00 WIB.
Susunan Pemain:
Yokohama F. Marinos: Ichimori, Matsubara, Hatanaka, Eduardo, Nagato, Watanabe, Kida, Junior, Mizunuma, Lopes, Elber
Man City: Ortega Moreno, Walker, Stones, Akanji, Ake, Phillips, Kovacic, McAtee, Palmer, Grealish, Alvarez.***
Artikel Terkait
Prediksi Liga Champion, Klub Sultan Manchester City Sangat Diunggulkan, Ini Prediksi Komputer Pintar
Gelandang Manchester City Rodri Hernandez Borong 5 Trofi dalam Satu Musim, Berpeluang Raih Ballon d Or 2023?
Soal Isu Transfer Kylian Mbappe ke Manchester City, Begini Kata Pep Guardiola
Mikel Arteta Ungkapkan Doyan Bajak Pemain Manchester City, "Gabriel Jesus Maupun Zinchenko membuat Saya Takjub
Arsenal dan West Ham United Sepakati Harga Declan Rice Senilai Rp1,9 Triliun, Manchester City Mundur
Winger Manchester City Riyad Mahrez Diisukan Sepakat Merumput di Al Ahli, Cek Fakta Sebenarnya
Manchester City Bersiap Ditinggal Riyad Mahrez, Manajemen City Pepet Gelandang RB Leipzig, Dani Olmo