SUGAWA.ID- Menarik jika kita menyaksikan bursa transfer pembalap MotoGP untuk musim 2024. Dimana kembali banyaknya isu-isu yang bermunculan di balik Paddock yang menjadi tradisi setiap pertengahan tahun dan akhir tahun.
Seperti baru-baru ini prihal wacana ide tukar pembalap alias tukar guling pembalap. Yakni pembalap Yamaha Monster Energi, Franco Morbidelli dan pembalap yang tengah mengalami recovery cedera Alex Rins, dari LCR Honda tim.
Skenario ini menjadi hangat diperbincangkan ketika Yamaha yang tinggal hanya menunggu waktu saja intuk segera mengumumkan penandatanganan kontrak bersama Alex Rins untuk MotoGP 2024.
Baca Juga: Catatan Wartawan, Konflik Partai Golkar Seperti Memukul Tikus di Lumbung Padi
Sedangkan di lain sisi tim LCR Honda, membutuhkan pembalap pengganti yang berpengalaman seperti Franco Morbidelli. Tentu saja untuk memberikan feedback yang positif dalam pengembangan Honda RC213V.
Situasi yang sangat berbanding terbalik dengan apa yang banyak dibicarakan orang dan segala spekulasi para pengamat MotoGP. Dimana Franco Morbidelli yang santer dikabarkan pada pekan-pekan terakhir ini, diprediksi akan bergabung ke Mooney VR46 atau Ducati Gresini Racing.
Akan tetapi hal yang masih menjadi spekulasi bersifat asumsi belum kuat untuk dijadikan sumber informasi. Memang kali ini dalam kondisi bursa transfer pembalap MotoGP musim 2023/2024.
Banyak kabar dari Peddock yang bersifat kejutan, intinya adalah apapun itu masih bisa terjadi. Termasuk kabar akan bergabungnya sang murid Valentino Rossi ke Honda alias Franco Morbidelli.
Sebelumnya, agent besar yang biasa menaungi kontrak para pembalap, Carlo Pernat yang juga menjadi manajer pembalap MotoGP Ducati Lenovo, Enea Bastianini dan sekaligus jadi salah satu pengamat di MotoGP, telah mengklaim adanya skenario tukar guling antara pabrikan duo Jepang. Honda dan Yamaha yang akan melibatkan masing-masing pembalapnya untuk bertukar garasi.
Eks pembalap Suzuki, Alex Rins yang dipercaya tinggal menunggu waktu saja untuk bergabung ke Yamaha untuk mengarungi musim MotoGP 2024 akan digantikan perannya oleh Franco Morbidelli sebagai rider LCR Honda Idemitsu.
Hal ini tak lepas dari penolakan yang dilakukan pembalap yang pernah mengarungi Moto3 dan Moto2, Tony Arbolino yang jika harus bergabung dengan tim Honda Racing Corporation atau biasa disebut (HRC).
"Antara Rins dan Yamaha mereka menerima begitu saja. Pembalap Spanyol itu akan memutuskan untuk menggunakan opsi dalam kontraknya yang memungkinkan dia meninggalkan tim Lucio Cecchinello (Bosa LCR) di akhir musim," ungkap Carlo Pernat, yang dikutip dari laman Motosan.
Artikel Terkait
Hasil Sprint Race MotoGP Belanda 2023, Marco Bezzecchi Juara, Fabio Quartararo Berhasil Tampil Kompetitif
Hasil MotoGP Belanda 2023, Francesco Bagnaia Juara, Fabio Quartararo Seruduk Johann Zarco
Era Marc Marquez Telah Usai, Legenda MotoGP Loris Reggiani Ungkap Fakta Ini
Alex Rins Pembalap MotoGP LCR Honda yang di Anak Tirikan, Namun Memberi Prestasi untuk Honda
Jadwal Lengkap MotoGP Inggris 4-6 Agustus 2023 dan Tayangan di TV Nasional, Serta Kabar Francesco Bagnaia
Franco Morbidelli Galau Soal Masa Depannya di MotoGP, Begini Strategi Sang Mentor Valentino Rossi
Penjualan Tiket MotoGP Indonesia Resmi Dibuka Senin Pekan Depan, Ini Rincian Daftar Harganya