• Kamis, 28 September 2023

Inggris Bisa Kirim 8 Klub di Kancah Eropa, Asalkan…

- Senin, 29 Mei 2023 | 12:53 WIB
Para pemain  City tampak gembira merayakan gelar juara Liga Inggris (twitter Manchester City)
Para pemain City tampak gembira merayakan gelar juara Liga Inggris (twitter Manchester City)

SUGAWA.ID - Klub Liga Premier Inggris kemungkinan akan mengirim 8 wakilnya dari 7 jatah di kancah antar klub Eropa, andai West Ham United mampu memenangkan Liga Konferensi Eropa.

Saat ini paling tidak Inggris sudah meloloskan 7 tim yang akan mengikuti ajang Liga Champions, Liga Europa dan Liga Konfederasi.

Di Liga Champions, Inggris sudah diwakili Manchester City (juara Liga Inggris), Arsenal (runner up) dan Manchester United serta Newcastle selaku peringkat 3 dan 4.

Baca Juga: Kisah Pilu Warga NTT, Korban Janji Manis Johnny G Plate, Sinyal Lemot, Susah Dipakai Menelepon

Di Liga Europa, Wakil Inggris adalah Liverpool dan Brigthon Hove Albion selaku peringkat 5 dan 6. Posisi Brigton sebenarnya bisa digantikan juara Piala FA, hanya saja karena final Piala FA terjadi antara City lawan United maka hal itu tak akan terjadi. Karena keduanya sudah lolos liga Champions.

Jatah Inggris bisa bertambah di Piala Europa jika West Ham United jadi juara Piala Konfederasi. Meski Westham tak masuk peringkat 5 dan 6 serta juara Piala FA, namun jika mereka juara Konfederasi, mereka akan praktis lolos ke Liga Europa sesuai aturan UEFA.

Sedangkan untuk Piala Konfederasi Inggris akan diwakili oleh Aston Villa sebagai peringkat 7 Liga Inggris, menggantikan Manchester United sebagai pemenang Piala Liga Inggris.

Baca Juga: SBY Percaya Pernyataan Denny Indrayana, Begini Sindir Netizen dan Sikap Mahfud MD

Bagaimana jika Manchester City juara Liga Champions? Hasil apapun yang terjadi di Final UCL tak akan berpengaruh pada jatah Inggris, karena sebagai juara Liga Primier Inggris, City sudah dapat jatah bermain di Champions.

Bersiap Piala FA
Sementara Manchester City dan Manchester United sedang mempersiapkan diri dalam derby Manchester di Final Piala FA yang akan digelar pekan depan.

Pelatih City, Pep Guardiola berharap anak asuhnya yang mengalami cedera dapat segera pulih jelang partai final Piala FA.

Baca Juga: Terkait Kelakuan Mario Dandy, Polisi Nampak Kebingungan Hadapi Sikap Kritis Netizen

“Untuk memainkan final, kami harus memainkan pemain-pemain yang merasa kondisinya lebih baik. Bukan karena mereka sudah memperoleh banyak menit bermain sebelumnya," kata Pep Guardiola seperti dilansir dari laman resmi klub.

Sang juara Premier League sengaja menurunkan tim lapis kedua kala menghadapi Brentford, di Stadion Gtech, Minggu (28/5) untuk memastikan timnya tetap bugar kala menghadapi Setan Merah, julukan United.

Halaman:

Editor: Wahyu Wibisana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Marco Bezzenchi Cetak Rekor Baru di MotoGP India

Rabu, 27 September 2023 | 21:33 WIB
X